Kantor Imigrasi Kelas II Sabang mempunyai wilayah kerja kepulauan yang terbentang dari Pulau Weh dan sekitarnya hingga gugusan di Pulo Aceh, yang terdiri dari Kota Sabang, Kabupaten Aceh Besar, dan Pulau Rondo. Wilayah kerja Kota Sabang terdapat dua Kecamatan Sukakarya dan Kecamatan Sukajaya yang terdapat delapan belas Kelurahan dengan jumlah penduduk kurang lebih 30.000 jiwa dan luas Sabang 153 km2 atau 15.300Ha. Sedangkan wilayah kerja Aceh Besar adalah Pulau Aceh dengan gugusan kepulauan berada disisi Barat daya Kota Sabang.